Sunday, December 4, 2011

Mahasiswa Aceh Jaya Desak Pemkab Salurkan Beasiswa

CALANG - Para mahasiswa asal Aceh Jaya baik yang kuliah di Banda Aceh maupun Meulaboh, Aceh barat, mendesak Pemkab Aceh Jaya segera menyalurkan beasiswa kepada mereka agar dana yang sudah diplot sekitar Rp 300 juta tidak mati. Permohonan beasiswa sudah lama diajukan kepada Pemkab.

Ketua Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Aceh Jaya (Ipelmaj), Fajri Azhari kepada Serambi, Minggu (4/12) mengungkapkan, mahasiswa saat ini cemas terhadap terancam tidak terealisasinya anggaran beasiswa yang sudah diplot dalam APBK Aceh Jaya tahun 2011. “Harapan kami bisa segera disalurkan sebelum tahun anggaran mati, sebab saat ini hanya tersisa tidak sampai sebulan lagi,” ujarnya.

Fajri menambahkan, beasiswa untuk tahun 2011 sebagaimana laporan diperolehnya diplot dalam APBK Aceh Jaya sekitar Rp 300 juta. “Terhadap kapan pencairan sudah berulang kali dipertanyakan dan diperoleh jawaban akan disalurkan dalam waktu dekat, tetapi hingga kini belum juga dan harapan mahasiswa tidak ditahan lagi,” ujar Fajri.(riz)

Editor : bakri
 

Dicintai atau mencitai, pilih mana??

Suatu hari seseorang yang sedang putus cinta menangis di taman ....

Datang seseorang bertanya padanya "mengapa kamu menangis..?"

Dijawabnya , "aku sangat sedih , kekasihku meninggalkanku..!"

Orang itu tertawa sambil berkata "Kamu bodoh sekali"

Dijawabnya , "Kamu tak punya perasaan atau bagaimana???Aku sedang putus cinta dan ini sudah cukup menyedihkan.Tak apalah kalau kamu tak membujukku,tapi mengapa kamu tega menertawaiku juga...?!"

"Bodoh...!kamu tak perlu sedih , karna yang seharusnya sedih adalah dia!"kata orang itu

"Kenapa dia yang bersedih ,kan dia yang memutuskan aku???"jawabnya

"Karna kamu hanya kehilangan orang yang tak mencintaimu , tetapi dia kehilangan orang yang sangat mencintainya" jawab orang itu.

Banda aceh habis bensin.

BANDA ACEH - Bahan bakar preminium jenis bensin, di hampir semua Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di kota Banda Aceh, Senin (5/12) kehabisan stock bahan bakar minyak(BBM).

Akibatnya ribuan pemakain kendaraan bermotor tidak bisa beroperasi. Krisis BBM itu terjadi sejak pagi sampai pukul 12.00 wib, belum normal. "Kami sudah antrian dua jam," kata Syamsiah, seorang guru SMAN 4 Banda Aceh.

Pantauan Serambinews.com, aksi saling mendahului dan berdesak-desakan itu mulai terlihat sekira pukul 10.30 wib. Kondisi itu menyebabkan arus lalu lintas macet karena ratusan kendaraan antre.

Di Simpang Dodik Lamteumen, sejumlah pedagang eceran malah ada  yang jual bensin sampai 15.000 perliter. "Kalau di sini tadi, saya beli 10 ribu perliter. Itupun hanya dapat jatah 2 liter," kata Mariana warga Lhoknga.

Pedagang eceran BBM  mengaku minyak yang mereka jual itu merupakan stok lama. "Diharapkan lepas siang cadangan BBM bisa masuk," ujar seorang petugas SPBU Lambhok. (*)

Editor : ampuh